Piknik Tipis Ke Taman Pelangi Mardi Utomo Kramas Tembalang Semarang


Di masa pandemi, tak sedikit orang yang betah (berlama-lama) di dalam rumah, baik disibukkan dengan beragam aktivitas ataupun hanya aktivits seadanya. Ada yang hanya bisa betah dirumah  cuma 1 minggu, 1 bulan dan kelipatan lainnya. Kalau kamu betah dirumahnya berapa hari?

Saya sih agak sedikit sangsi kalau ada yang ngaku "saya betah dirumah saja" dengan waktu yang cukup lama (lebih dari 3 bulan). Yakin nggak ada hasrat keluar rumah?! Minimal bisa jalan-jalan lintas kelurahan untuk mengurangi kejenuhan. Tapi tetap wajib sesuai protokol kesehatan ya! Selalu jaga jarak dengan yang lain, pakai masker dan sering cuci tangan pakai sabun.

Di keluarga kecil saya sendiri, rasanya ada yang kurang kalau dalam waktu satu minggu tidak keluar rumah. Ya.. walau cuma nyebrang ke kelurahan sebelah, untuk jalan santai, atau muter-muter ngukur jalan yang finishnya di nasi pecel atau nasi soto pinggir jalan. Tak jarang juga kita sengaja bawa bekal dari rumah untuk dimakan bareng-bareng ditempat tujuan.

Nah, pada hari minggu kemarin tanggal 20 September 2020, kemarin sekeluarga kami mengagendakan mengunjungi kelinci, rusa dan wahana bermain yang ada di Kelurahan Kramas Kecamatan Tembalang, namanya Taman Pelangi Mardi Utomo. Taman hiburan ini menyatu dengan komplek Panti Sosial Mardi Utomo yang dikelola pemerintah provinsi jawa tengah.

Sekilas Tentang Panti Sosial Mardi Utomo 

Panti Sosial Mardi Utomo adalah panti sosial milik pemerintah provinsi (pemprov) jawa tengah yang menampung dan merehabilitasi para penyandang masalah kesejahteraan sosial seperti PGOT (Pengemis, Gelandangan dan Orang Terlantar). Panti Sosial Mardi Utomo ini berada di bawah Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah, Balai Rehabilitasi Sosial PGOT Mardi Utomo Semarang yang memiliki wilayah kerja se-Jawa Tengah. 

Selain Panti rehabilitasi Sosial Mardi Utomo, ada juga rumah persinggahan sosial Margo Widodo milik Dinas Sosial Pemerintah provinsi Jawa Tengah yang berlokasi di Tambak Aji kecamatan Tugu Kota Semarang Provinsi Jawa Tengah.

Taman Pelangi Mardi Utomo 

Ada benarnya juga kalau Taman Pelangi Mardi Utomo ini dibuat oleh mantan pengemis atau mantan gelandangan. Karena dalam membangun taman ini, pengelola panti melibatkan dan mempekerjakan penghuni panti yang notabenenya adalah mantan pengemis, gelandang dan orang terlantar. 

Lokasi Taman Pelangi Mardi Utomo ini ada di dalam panti rehabilitasi sosial mardi utomo, persisnya berada di bagian belakang panti rehabilitasi sosial Mardi Utomo. Pengelola membangun gapura kayu sebagai gapura penanda bahwa kita berada di dalam taman penagi madi utomo. Pohon tinggi menjulang di sekitar membuat taman ini selalu teduh meski matahari sedang terik-teriknya. Apa saja fasilitas yang ada di Taman Pelangi Mardi Utomo Semarang ?

Fasilitas Taman Pelangi Mardi Utomo

Adapun fasilitas yang ada di Taman Pelangi Mardi utomo diantaranya ;

1. Wahana Bermain Anak Taman Pelangi Mardi Utomo 

Seperti taman bermain anak pada umumnya, wahana bermain anak ini wajib ada dalam taman bermain. Di taman Pelangi Mardi Utomo, pengelola memfasilitasi anak anak dengan berbagai fasilitas wahana permain seperti prosotan, pengungkit (jungkit-jungkit), ayunan, fyling fox mini, komedi putar, panjat besi dan wahana lainnya. 

2. Spot Foto Kekinian Taman Pelangi Mardi Utomo 

Taman Pelangi Mardi Utomo bisa dibilang lokasinya berada di ketinggian tertentu (berada di atas bukit). Sehingga pengelola membuat fasilitas (gardu) pandang yang bagus untuk pengunjung dalam menikmati suguhan alam disekelilingnya. 

Pengelola membuat spot –spot foto cantik di pinggir bukit agar pengunjung bisa berfoto (selfie) dengan latar belakang alam yang indah. Spot foto yang bisa dimanfaatkan pengunjung diantaranya seperti rumah hobbit, kursi selfie panggung tinggi, sepeda angin bukit cinta dalan spot selfie lainya. Ada juga spot foto menarik yang berada disekitar wahana bermain anak yang tak kalah menarik seperti becak hias dan lainnya. 

3. Kantin / Food Court Taman Pelngi Mardi Utomo 

Untuk memfasilitasi jajan, sarapan dan makan siang pengunjung yang tidak membawa bekal, Taman Pelangi Mardi Utomo difasilitasi juga dengan kantin atau tempat makan. Tak hanya makan berat, sekedar jajan gorengan atau mie instan juga ada. Minumanya mulai dari esteh dan es blender disediakan juga oleh pengelola kantin. 

4. Kebun Pendidikan Taman Pelangi Mardi Utomo 

Tak hanya sekedar taman, ada juga kebun pendidikan Taman Pelangi Mardi Utomo meskipun hanya musiman. Jika datang saat hasil kebun sudah masak, pengunjung bisa juga ikut memanen dan membawa pulang hasil panen dari kebun Taman Pelangi Mardi Utomo. Kita bisa memetik langsung sayuran dari kebun dengan harga yang lebih murah. 

5. Kolam Ikan Taman Pelangi Mardi Utomo, 

Taman Pelangi Mardi Utomo juga dilengkapi kolam ikan yang lokasinya ada di dalam taman, Anak kecil dibawah 3 tahun biasanya paling suka liat binatang hidup. Sehingga pengelola memfasilitasi dengan dibangunnya kolam ikan mini. 

6. Taman Rusa Taman dan Taman Kelinci Pelangi Panti Rehabilitasi Sosial Mardi Utomo 

Selain dilengkapi sarana bermain, di Panti rehabilitasi sosial mardi utomo juga terdapat taman rusa dan taman kelinci. Ada beberapa rusa dipelhara di panti Sosial Mardi Utomo. Di dalam taman rusa juga ada kandang burung dara. 




Harga Tiket Masuk Taman Pelangi Mardi Utomo

Tak ada tiket, bisa jadi tak ada fasilitas yang tak biasa, hanya itu itu saja. Apalagi taman pelangi mardi utomo masih dalam tahap pembangunan. Untuk pembangunan dan pemeliharaan taman pelangi mardi utomo, pengelola menarik retribusi pengunjung dengan cukup murah. Setiap pengunjung akan di kenai tiket masuk sebesar Rp 3000 saja. Harga tiket sama antara anak-anak dan orang dewasa.

Lokasi (Alamat) Taman Pelangi Mardi Utomo 

Balai Rehabilitasi Sosial PGOT Mardi Utomo Atau Panti Sosial Mardi Utomo atau Taman Pelangi Mardi Utomo beralamat di Jl. Jalan Ringin Bhakti Raya, Kramas, Semarang. Nomor telpon dan faksimile yang bisa di hubungi 024-76481265. Adapun alamat email dan media sosialnya yang bisa di akses : 

Website : https://www.mardiutomosemarang.blogspot.com 
Twitter : @mardiutomosmg 
E-mail : balairesosmusmg@gmail.com
Facebook : balai resos mardi utomo 
 

2 comments for " Piknik Tipis Ke Taman Pelangi Mardi Utomo Kramas Tembalang Semarang"

Comment Author Avatar
Lengkap liputannya. Aku kerap ke Semarang sebelum pandemi. Namun, baru tahu ada taman ini dari blog ini. Ngomong-ngomong, sebelum diterbitkan sebaiknya diedit, Mas. Sayang banget tulisan cakep mesti ternodai typo. Maaf, ini saran membangun. Maklumlah, saya 'kan editor bahasa. Hahahaha ... malah sombong. Maafkaan.

PERHATIAN :
Balasan dari komentar anonim/ unknown akan dihapus setelah 24 jam.

Menyisipkan Link hidup akan langsung DIHAPUS

Terimakasih sudah berkenan untuk berkunjung.
Simak juga komentar yang ada karena bisa jadi akan lebih menjawab pertanyaan yg akan diajukan.