Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Aplikasi Kasir SPOTS, Si Kecil Banyak Manfaat dari GO-JEK

Merintis dan menjalankan Bisnis Kuliner memang gampang-gampang susah. Kalau nggak telaten dan komitmen ngurusnya bisa berantakan dan bubar. Buka harus ontime, semua persiapan harus sudah siap saat mendekati jam buka warung. Belum lagi ngelayanin pembeli yang karakternya beda-beda, ada yang sabar, nerimo, judes, bawel, banyak permintaan dan lain sebagainya. Dan diakhir  kita harus ngitung hasil penjualan nya berapa.

https://www.heriheryanto.com/2019/04/aplikasi-kasir-spots-si-kecil-banyak-manfaat-dari-gojek.html

Pengalaman saya bisnis kuliner pakai gerobak kecil juga sering kepontal-pontal persiapannya. Tahun 2007 saya dan teman saya jualan singkong berlabel Tela-Tela - Fried Cassava, franchise yang baru booming pada saat itu. Banyak campuran rasa yang kami tawarkan, mulai dari rasa original, keju, jangung, sapi panggang dan rasa lainnya. Jika ingin ada rasa pedas, bisa juga ditambahkan cabe bubuk gratis. Boleh juga minta campuran rasa yang ada.


Baca Juga :  Inilah 3 Cara Menambahkan Lokasi Bisnis Di Peta Google (Google Bisnisku)

Persiapan kami mulai dari pagi ditengah jam-jam perkuliahan. Yang kosong jam kuliahnya harus rela hati untuk ambil bagian pekerjaan persiapan ini. Jika bahan baku tidak bisa dikirim, terpaksa harus kita ambil sendiri dari pusatnya yang ada di Semarang Bawah, posisi kami di Semarang atas Tembalang.

Baca Juga : Mengelola Bisnis Online Dengan Google Bisnisku 

Biar empuk, bahan baku yang sudah ada (singkong) kami presto sebentar, kurang lebih 7-10 menit. Jangan terlalu lama juga, karena semakin lama akan semakin lunak dan tekstur singkong jadi hancur. Kalau sudah begitu, pas digoreng hanya jadi remahan singkong dan tidak bisa dijual.

https://www.heriheryanto.com/2019/04/aplikasi-kasir-spots-si-kecil-banyak-manfaat-dari-gojek.html
Kami buka sore pukul 16.30 setelah jam perkuliahan berakhir sampai malam hari, maksimal sampai jam setengah sebelas malam. Kadang kalau pembeli lagi banyak, Alhamdulillah pukul 21.00 juga kami sudah memarkirkan gerobak disebelah kontrakan.

 Baca Juga :  30 Fakta Lunpia Cik Me Me yang Harus Kamu Ketahui

Berbisnis dengan sesama mahasiswa memang harus sabar dan pinter-pinter ngatur waktu, karena bisa dibilang berwirausaha disisa-sisa waktu, jadi ya kurang optimal. Apalagi pas musim UTS atau ujian semester, bisa-bisa libur 2 pekanan. Tahun 2009 kami juga mencoba menawarkan banana nuget dengan beraneka toping meski hanya berjalan beberapa pekan saja. Dan itupun sama, di kerjakan selepas jam kuliah.

Baca Juga Ambil Uang Tunai Tanpa Kartu ATM bisa pakai E-Cash, OVO, GOPAY, atau T-Cash 

Sekali lagi, kalau berjualan dengan waktu sisa itu akan sangat tidak optimal. harus ada salah satu yang dikorbankan. Belum lagi masalah pencatatan keuangan yang merupakan perkara penting agar bisa membaca untung rugi dari bisnis yang sedang kita jalani. Jaman dulu masih pake manual semua pencatatannya. Berbeda dengan sekarang yang lebih memudahkan karena serba online dan serba pakai aplikasi penjualan atau aplikasi kasir.

SPOTS Aplikasi Kasir Kecil Banyak Manfaat

Seperti yang saya utarakan sebelumnya. Salah satu yang sering disepelekan adalah pencatatan hasil penjualan. Kadang kalau tutup terlalu larut, kami memilih menghitung esok harinya. Padahal itungan tersebut harus diselesaikan sebelum hari berganti agar esok lebih optimal dalam mempersiakan kebutuhan lainnya.
https://www.heriheryanto.com/2019/04/aplikasi-kasir-spots-si-kecil-banyak-manfaat-dari-gojek.html

Berutung bagi pemilik usaha jaman sekarang, karena sudah ada SPOTS, aplikasi kasir yang dapat memudahkan merekap penjualan. SPOTS sendiri merupakan perangkat multifungsi dari GOJEK. Gabungan antara software dan hardware yang digunakan untuk kemudahan semua kebutuhan pelaku UMKM di Indonesia, wabil khusus foodpreneurs atau pengusaha kuliner. Dari terima pesanan GO-FOOD, pembayaran GO-PAY, hingga laporan harian dari beragam tipe pembayaran. Yang menarik lagi bisa cetak resi secara instan. Rekap penjualan pun tak harus menunggu esok hari, sekali tekan menunya, kita bisa meilhat hasil penjualan kita pada hari tersebut.

Baca juga : Upgrade Layanan OVO Premier Semarang di Hypermart Java Mall dan Paragon Mall

Fitur dan Keunggulan Aplikasi Kasir SPOTS

Para pelaku usaha yang menggunakan SPOTS akan mendapatkan satu perangkat aplikasi kasir yang sudah termasuk mesin cetak resi. Dikutip dari website SPOTS, fitur dan keunggulan yang akan di dapat pengguna SPOTS antara lain berikut :

Mengatur Menu
Pemilik usaha yang menggunakan SPOTS bisa isi manual atau impor menu GO-FOOD, dan atur jumlah, foto, harga, serta kategori menu sesuai kebutuhan. Jika dalam keberjalanannya ada menu yang habis, kita bisa nonaktifkan sejenak menu tersebut. Fitur ini juga memberi informasi bagi pemesan online via GO-FOOD. MEnu yang habis otomatis tidak bisa di Klik atau dipesan.

Baca Juga : Rooms Inc Hotel Semarang, Lifestyle Hotel Untuk Pebisnis, Traveler dan Kaum Millenial 

Terima pesanan GO-FOOD
Dengan berlangganan SPOTS, kita akan mendapat notifikasi real-time setiap menerima pesanan dari GO-FOOD. Notifikasi ini hanya berlaku bagi para Partner GO-FOOD yang sudah terdaftar. Jadi bagi GO-FOOD Partner punya keuntungan sendiri bisa memantau pesanan pelangan lewat aplikasi ini. Di akhir saat warung sudah tutup, kita bisa melihat berapa banyak pelanggan yang memesan lewat aplikasi GO-FOOD dari GO-JEK dan berapa banyak pula yang makan ditempat. PErlu di catat, yang tidak kerjasama dengan GO-JEK- atau GO-FOOD juga bisa berlangganan atau memakai aplikasi kasir SPOTS ini.
https://www.heriheryanto.com/2019/04/aplikasi-kasir-spots-si-kecil-banyak-manfaat-dari-gojek.html


Terima pembayaran GO-PAY dengan kode QR
Pelanggan dapat membayar hanya dengan scan kode QR dan dana langsung masuk ke akun GO-PAY penjual. Bagi yang memilih pembayaran nontunai pun masih bisa diproses dengan aplikasi SPOTS ini. Dan diakhir tutup warung kita bisa tahu berapa banyak yang pembayarannya lewat GO-PAY. Semakin banyak alternatif pembayaran tentu akan semakin menguntungkan dan memudahkan penjual ataupun pembeli.  

Mencatat ragam tipe pembayaran
Seperti yang sudah disampaikan diatas, pembayaran tunai dan non tunai akan terekap dengan sendirinya. Dengan cepat langsung tercatat dan ketahui tipe pembayaran yang sering digunakan oleh pelanggan. Dengan begitu kita bisa memprediksi berapa uang cash yang harus kita siapkan untuk modal atau untuk kembalian pembeli. Kita juga akan diuntungkan dan dimudahkan serta lebih aman dalam menerima pembayaran. Penjual tidak perlu menghitung manual dari semua pembayaran yang diterima. 

Cetak tanda terima
Perangkat aplikasi kasir SPOTS ini sudah dilengkapi dengan printer, jadi kita tidak perlu lagi menyediakan mesin tambahan untuk mencetak resi transaksi. Semua sudah terintegrasi dalam satu perangkat. Kalau kertas cetak resi habis, kita bisa melakukan permintaan untuk bisa dikirimkan kertas cetak resi. Bentuknya juga kecil jadi sangat menghemat tempat dan meja kasir.

Baca Juga : Google Local Guides Semarang : Mengulas dan Berbagi Ilmu Sesama Anggota Komunitas 
 
Mendapat laporan harian
Ini mungkin yang paling penting ditengah kesibukan kita melayani pelanggan. Lewat SPOTS kita bisa memonitor perkembangan omzet melalui rekap yang dapat dipantau melalui aplikasi atau email yang dikirim setiap hari. Jadi rekap penjualan semakin mudah, cepat dan nyaman. Mematau omzet jadi lebih mudah dan praktis.
https://www.heriheryanto.com/2019/04/aplikasi-kasir-spots-si-kecil-banyak-manfaat-dari-gojek.html

Harga SPOTS, Aplikasi Kasir dari GO-JEK

Semua fitur dan keuntungan yang dipaparkan diatas bisa kita dapatkan dengan mudah dan murah. Agar pebisnis kuliner bisa menggunakan SPOTS, pelaku usaha harus mendaftar dulu melalui website SPOTS dengan mengisi data yang diminta. SPOTS memberlakukan biasa pendaftaran sebesar Rp 290.000 (dua ratus sembilan puluh ribu rupiah). Biaya tersebut dibayar sekali didepan selama kita berkomitmen bekerjasama menggunakan SPOTS.

Baca Juga : Uangku, Rekening Bersama yang Aman dan terpercaya Untuk Belanja Online

Selain biaya pendaftaran, ada biaya lain yang harus ditanggung pengguna, yaitu biasa sewa harian yang biayanya lebih kepada biaya pemeliharaan. Biaya yang ditetapkan untuk biaya pemeliharaan ini adalah sebesar Rp 2.900 (dua ribu sembilan ratus rupiah) setiap harinya.

Update biaya :
Mulai Akhir juni 2019 biaya pendaftaran SPOTS naik menjadi sebesar Rp. 490.000 saja. Sedangkan biaya hariannya berubah menjadi Rp. 4.900,- (empat ribu sembilan ratus rupiah)

SPOTS Hadir di Semarang

https://www.heriheryanto.com/2019/04/aplikasi-kasir-spots-si-kecil-banyak-manfaat-dari-gojek.html

 

Pelaku usaha yang berada di Kota Semarang dan sekitarnya yang masih penasaran dengan aplikasi kasir SPOTS, sekarang TIM SPOTS hadir di Semarang. Pelaku usaha yang ingin tahu lebih banyak tentang SPOTS bisa langsung bertanya pada ahlinya. Tim SPOTS hadir di Semarang selama 2 pekan, tepatnya tanggal 22 April - 5 Mei 2019, di DP Mall (Lantai 1). Pelaku usaha pada tanggal tersebut juga bisa langsung mendaftar dan langsung membawa pulang  aplikasi kasir SPOTS dari GO-JEK. Bagi yang kepingin dapetin SPOTS tapi tidak bisa hadir ke DP Mall Semarang pada tanggal tersebut, bisa daftar online di website SPOTS.

Baca Juga : Menikmati Brunch dengan Suasana Perkampungan Eropa Klasik di GiggleBox Village Kompol Maksum Semarang

Testimoni Pengguna Aplikasi Kasir SPOTS

Tak perlu ragu dengan Produk SPOTS dari GO-JEK karena aplikasi kasir SPOTS ini sudah banyak di gunakan oleh banyak resto atau pelaku usaha, dari yang gerobak pinggir jalan hingga outlet atau restoran terkenal. SPOTS di klaim sudah dipakai oleh 15.000 lebih outlet di Indonesia. Beberapa ouitlet atau resto yang sudah pakai SPOTS diantaranya adalah Ayam Geprek Pak Gembus, Burgreens, A Dum Dum Thai, Kopi Kalyan, Red Beab, Restoran Sederhana Masakan Padang.

Sampai sekarang mereka masih menggunakan aplikasi kasir SPOTS dari GO-JEK, yang artinya masih mempercayakan laporan harian penjualan pada SPOTS. Untuk lebih meyakinkan saya kutip beberapa testimoni pengguna Aplikasi SPOTS agar semakin yakin dan mantap menggunakan SPOTS.

Sego Saduk Sambel Gejoh
Sego Saduk Sambel Gejoh merupakan kuliner  dari Jogja. Kuliner ini dijajakan diatas gerobak yang di parkir di pinggir jalan. Kuliner Sego Saduk Sambel Gejoh beralamat di Jalan Besi-Jangkang Km 1 Jogja (Timur lampu merah Besi/ Jakal Km 12). Saat ditanya Mas Kris seorang bloger jogja beralamat di maskris.co.id, pengelola outlet memberikan testimoni menggunakan Aplikasi SPOTS  yang cukup puas karena merasa terbantu dengan adanya SPOTS dari GOJEK. "kalau pakai ini (SPOTS ; red) rekapannya juga lebih enak, pokoknya jadi lebih gampang" Kata petugas kasir Sego Saduk Sambel Gejoh.

Thaiyo - Thai Tea
Thaiyo sendiri merupakan oulet minuman yang menjajakan Teh Tailand. Thaiyo mengemas minuman teh Tahilan ini dengan unik dengan cara membungkusnya di plastik biasa dan dimasukan kedalam paper bag. Saat diminta testimoni menggunakan Aplikasi SPOTS, Mas Hilmy pemilik Thaiyo yang sudah punya 18 cabang ia menuturkan “Dari pengalaman saya, tim SPOTS sangat membantu memperlancar usaha kami. Hal yang paling membantu kami adalah pembukuan otomatis. Jumlah rupiah dan item sudah tercatat dengan jelas, kami tidak perlu pembukuan manual lagi.“ Dari pengalamannya tersebut iapun mewajibkan semua outlet franchise-nya meneggunakan aplikasi kasir SPOTS.


Ada yang masih belum jelas dari paparan artikel diatas? perangkat kecil ini sangat membantu dan memudahkan sekali bukan? Apalagi bagi pelaku usaha pemula. Jika artikel yang berjudul Aplikasi Kasir SPOTS, Si Kecil Banyak Manfaat dari GO-JEK ini dirasa bermanfaat silkan dibagikan atau disebarluaskan. Terimakasih atas kunjungannya.



47 comments for "Aplikasi Kasir SPOTS, Si Kecil Banyak Manfaat dari GO-JEK"

  1. Wah bermanfaat sekali ya SPOTS ini. Jadi pengen usaha kuliner terus pakai SPOTS. Dari dulu cuma pengen doang, masih ngumpulin modal :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul, bisa lebih efektif jualannya ya..

      Delete
    2. sini saya pinjemin modal...

      Delete
    3. asyik... boleh mas, bagi hasil apa pinjam murni tanpa bunga utk modalnya?

      Delete
    4. Ada nomor kontak marketing utk yg di area Jokja?

      Delete
    5. Bisa kontak pusat dlu, nanti dihubungkan oleh pusat

      Delete
  2. Nah ini, enak banget kalau bisa langsung on the spot untuk tanya2 tentang spot. Semoga di Palembang juga diadakeun nih seperti di Semarang :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul kak..
      Kalau masih ada yang ragu bisa tanya tanya langsung..

      Delete
  3. partnernya gojek ya ini,,
    tapi kaykanya klo untuk barang custom agak ribet ya
    di tempat kerjaku pake spots,,padahal perusahaan advertising hahaha

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul, kurang cocok klo utk barang custom seperti advertising. Lebih cepet barang yg sdh pasti kayak produk jadi atau makanan dan minuman

      Delete
  4. Jaman sekarang, masyarakat bener2 dimanjakan oleh GO-JEK ya . Nggak konsumen, produsen/pengusaha pun makin mudah mengelola transaksi bisnis mereka

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul sekali. Masyarakat juga bisa diuntungkan dengan adanya trobosan baru dari gojek ini

      Delete
  5. Mantul, ada mesin cetaknya juga ..
    Terbantukan sekali pengelolaan uang kalau pakai spots ini

    ReplyDelete
  6. SPOTS mesin Kasir besutan dari Go jek memang bisa andalkan, dengan kecanggihan Spots pekerjaan hitung menghitung akan jadi mudah dan lebih cepat...

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul sekali mas.. sangat membantu pelaku usaha kuliner

      Delete
  7. GoJek kreatif bener, nyediain SPOTS buat mempermudah bisnis kuliner

    ReplyDelete
  8. wah rajin ya mas nya ini.. waktu kosong nya dimanfaatkan untuk berjualan. keren mas..
    coba aja kalo aplikasi spots ini udah ada sejak dulu, mas heri gak perlu pusing kelola keuangan yaa..

    ReplyDelete
    Replies
    1. iseng kok mba... nyoba ngisi kesibukan. biar disangka orang sibuk..

      Delete
  9. Ya kebetulan tadi malem saya beli garang asem harusnya pesen pakai go food tapi takut kelamaan kirain yang jual warung apa rumah makan ternyata usahanya di rumah dan pakai ini juga saya juga penasaran ternyata ini to yang namanya spots yang dipakai penjualnya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Usaha rumahan jga pake ya..
      Semoga semakin membantu dan memudahkan

      Delete
  10. cocok nih mas kalau mau buka usaha kuliner lagi...

    ReplyDelete
  11. wah mantap emang spots.. aku juga banyak rekomendasiin nih biar banyak yang pada pake soalnya bagus si kak

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener kak... bisa jadi sangat membantu mereka

      Delete
  12. bagus juga ya gan aplikasi kasir spots ini, walaupun kecil ternyata banyak banget manfaat nya untuk kebutuhan hidup sehari-hari, jadi penasaran ane gan pengen cobain ini aplikasi :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. ayo mas, tingga isi form nanti alat akan dikirim ke rumah

      Delete
  13. Wah... bagus dan hebat juga ya ternyata...

    ReplyDelete
  14. Baru tau kalo GO-JEK ngeluarin ini. Bermanfaat banget sih ini. Mungkin perlu makin gencar aja promosinya, biar banyak yang pake.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bener, banyak yg blm taujuga klo gojek punya spots... Dengan tulisan ini semoga sedikit mencerahkan.😁

      Delete
  15. memudahkan dalam menyelesaikan pekerjaan jadi lebih cepat dan nggak ribet ya gan, bagus juga nih aplikasinya bisa bikin para kasir mudah untuk bekerja ya gan ;)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, simpel penggunaannya juga.. sangat bermanfaat dan bisa dipake semua kalangan

      Delete
  16. Aplikasi ini keren, sangat membantu sekali terutama untuk para pengusaha kuliner yah

    ReplyDelete
  17. Praktis banget ini Mas Heri karena SPOTS bisa mencatat macam-macam pembayaran, kita enggak pusing mikirin pembukuan. Bisa fokus mengembangkan usaha.

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul, pembukaan tinggal klik aja, bahkan ada kiriman email harian hasil penjualan. bisa fokus scale up

      Delete
  18. eh lah kok aku pengen punya aplikasi kasir ini sih, pdhl nggak punya usaha kuliner, wkwk

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kayaknya Ndak punya usaha juga boleh punya spots. Asal bayar pendaftaran dan biaya rutinnya..

      Delete
  19. paling seneng karena ada rekapnya, gak perlu capek2 rekap sendiri :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul teh, sekali tekan langsung muncul laporan atau rekapannya.. By email juga dikirim rutin

      Delete
  20. Sama banget masalahnya tentang pencatatan hasil penjualan. Aku dan teman paling susah sekali catat mencatat. Pasti ada yang miss. Untunglah kalau ada teknologi SPOTS yang mudah buat dipakai. :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kudu teliti dan jeli emang kalo terkait penghitungan daan laporan keuangan..

      Delete
  21. Banyak juga ya orang yang puas menggunakan mesin edc spots ini.

    ReplyDelete